Wednesday, March 13, 2013

Console Evolution!



 
Para gamers masa kini pasti sudah ga asing lagi dengan Xbox 360 (bahkan konon 720 akan segera dirilis), PS4 dan sebagainya. Tetapi jauh sebelum konsol-konsol ini booming, dunia game jaman dulu memiliki pahlawan-pahlawan mereka sendiri.

Atari
Bicara video game, ga sah kalo ga bicarain Atari. Konsol dengan gambar ala kadarnya ini merupakan salah konsol populer di era 80an. Permainan-permainannya sendiri jauh dari grafis yang keren sederhana banget. Tapi pada waktu itu, konsol ini adalah sesuatu. Every kids wants this one.




Nintendo Family
Evolusi pertama dari video game adalah ini. Hadir dengan grafis yang lebih baik dari Atari, dengan game yang lebih bervariasi, nyaris semua anak di akhir 80an sampai awal 90an, memiliki konsol ini. Nintendo tidak stop dengan generasi ini, merekapun membuat seri-seri berikutnya spt SNES, Nintendo 64, Gameboy, GBA, dsb.




Sega
Evolusi berikutnya dari konsol. Sega. Konsol yang beken dengan karakter Sonicnya ini, merupakan game arcade rumahan. Yup dengan menampilkan game-game ala dingdong semacam double dragon, street fighter, pit Fighter, Golden Axe dsb, menjadi pesaing berat Nintendo family terutama SNES. Seperti halnya Nintendo, Segapun berevolusi dengan menghasilkan Sega Saturn dan DreamCast.




Sony Playstation.
Definitely the one. Yup konsol ini adalah awal dari era baru. Dengan grafis yang nyaris sempurna (pada eranya), konsol ini memukau banyak orang. Bahkan pada masa-masa itu banyak bertebaran rental PS, yang berevolusi menjadi rental PS2 dan PS3 dikemudian hari.


0 comments:

Dí lo que piensas...