Sunday, October 20, 2013

What to do When...

Banyak hal tak diinginkan bisa terjadi dalam keseharian kita. Dr. Ajeng Rahayuning dari RS Royal Progress berbagi tips lengkap untuk menghadapi kondisi darurat medis!
 


Kasus #1: Lagi sibuk-sibuknya menyiapkan pensi, eh teman kita malah ada yang pingsan! 

Resepnya:

-       Pastikan nafasnya baik (16-20 x/menit) dan nadinya baik (80-100 x/menit)

-       Baringkan dengan posisi kaki lebih tinggi dari kepala

-       Longgarkan pakaian dan ikat pinggang

-       Beri ruang yang cukup untuk bernafas (jangan dikerubutin)

-       Beri rangsangan bau untuk menyadarkan, misalnya minyak angin atau alkohol 70%

-       Bila tidak kunjung sadar, segera bawa ke rumah sakit terdekat
 
 
 
 

 
Kasus#2: Di tengah kelas, kamu mendadak mimisan tanpa sebab yang jelas



Resepnya:
-       Duduk dengan kepala menunduk

-       Tekan hidung dengan kuat selama kurang lebih 15 menit

-       Ludahkan darah yang mengalir ke tenggorokan

-       Bila ada, kompres dingin hidung agar perdarahan cepat berhenti

-       Bila mimisan tidak berhenti, segera bawa ke rumah sakit terdekat

 
Kasus #3: Kamu atau teman lain terkilir saat kelas olahraga

Resepnya:
-       Rest à istirahatkan bagian tubuh yang terkilir, jangan dijadikan tumpuan berat badan.

-       Ice à kompres dingin (es) bagian tubuh yang terkilir selama 10-20 menit setiap 1 atau 2 jam dalam waktu 24-72 jam pertama atau sampai bengkaknya mereda

-       Compression à balut bagian tubuh yang terkilir dengan elastic bandage untuk mengurangi bengkak

-       Elevation à angkat bagian tubuh yang terkilir sedikit lebih tinggi dari jantung untuk mengurangi bengkak dan memar

-       Bila nyeri hebat, bengkak yang tidak kunjung mereda dan ada bentuk yang tidak wajar dari bagian tubuh yang terkilir, segera bawa ke rumah sakit terdekat untuk dilakukan rontgen guna memastikan ada atau tidaknya patah tulang

 
Kasus #4: Sehari sebelum pesta sweet seventeen teman kamu, yang bakal dihadiri oleh gebetan tercinta, muncul jerawat raksasa di muka kamu!

Resepnya:

-       Bersihkan dengan baik kulit yang berjerawat, jangan memencet jerawat karena akan memperburuk peradangan dan infeksi yang terjadi

-       Beri obat jerawat pada jerawat yang meradang

-       Bila tidak mereda, segera berkonsultasi dengan dokter kulit untuk dilakukan prosedur injeksi anti radang pada jerawat atau diberikan obat khusus untuk mengatasi jerawat

 
Kasus #5: Kamu mencicipi resto baru bareng temen-temen, salah satu menunya terasa ganjil tapi kamu telan juga. OMG, tak lama kemudian rekasi alergi makanan muncul di badan kamu!

Resepnya:
 
a)     Bila makanan yang dimakan kurang dari 4 jam, muntahkan isi perut bila memungkinkan
b)    Minum air kelapa hijau atau obat absorbent yang dijual bebas (biasanya untuk diare, misalnya norit, new diatab, dll)
c)     Bila kulit bengkak, sesak nafas , diare atau muntah hebat segera bawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pengobatan lebih lanjut

Kasus #6: Kamu mendapat sampel produk kosmetik baru ketika hangout sama teman di mall. Esoknya kamu mencoba memakainya namun kulit kamu malah alergi!

Resepnya:

a)      Hentikan penggunaan kosmetik
b)      Bersihkan kulit yang terpapar kosmetik
c)       Bila terjadi bengkak, kompres dingin kulit yang terkena alergi
d)      Bila gatal, bengkak hebat atau terjadi pengelupasan kulit, segera bawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pengobatan lebih lanjut

Kasus #8: Satu malam kamu diajak pesta sama kakak dan teman-temannya. Di lingkungan baru itu, kamu ditawarin sebuah obat aneh, dengan gaya sedikit 'maksa'. Akhirnya obat entah-apa-itu kamu tenggak juga!

Resepnya:

-       Muntahkan isi perut bila memungkinkan

-     Minum air kelapa hijau atau obat absorbent yang dijual bebas (biasanya   untuk diare, misalnya norit, new diatab, dll)
 
     -     Segera ke rumah sakit jika muncul efek obat seperti halusinasi, histeris,   
        berdebar sulit tidur atau cenderung tidur bahkan tidak sadarkan diri



Special thanks for dr. Ajeng Rahayuning from RS Royal Progress
  

0 comments:

Dí lo que piensas...